You are currently viewing Sejarah Jaket Varsity ( Letterman Jacket )

Sejarah Jaket Varsity ( Letterman Jacket )

Jaket Varsity merupakan jenis jaket yang terbuat dari bahan lembut seperti fleece cotton atau Baby Terry dengan tambahan bordir logo/inisial pada bagian dada.

Varsity juga sering kita kenal sebagai jaket baseball atau letterman jacket. Jaket ini sangat hype hingga banyak digunakan oleh anak-anak muda.

Menggunakan Varsity akan membuat penampilan tampak lebih keren, tapi tetap kasual. DI Indonesia sendiri, Jaket Varsity lebih banyak dikenal sebagai baseball jacket.

Ciri khas jaket varsity adalah memiliki simbol huruf yang dibordir pada bagian dada sebelah kiri jaket.

Indokonveksi sebagai konveksi jaket Jogja Terpercaya, akan mengajak Anda menelusuri sejarah varsity (letterman jacket).

Awal Mula Jaket Varsity

Berawal dari para atlet Harvard yang mengenakan Varsity kebanggaannya berlogokan huruf “H” besar pada bagian dada.

Penggunaan Varsity pertama kali dipopulerkan oleh tim baseball Harvard pada tahun 1865, tepatnya di Carbridge, Massachusetts.

Saat itu hanya pemain yang bagus permainannya yang memiliki privilege menggunakan Varsity milik Harvard tersebut.

Sedangkan pemain cadangan, diminta untuk mengembalikan jaket tersebut setiap akhir musim. Sweater tersebut memiliki bordir huruf “H” besar di dada berwarna hitam.

Tradisi tersebut terus berlanjut sehingga membuat sweater letterman semakin populer.

Sepuluh tahun kemudian, tim sepak bola Harvard mengadopsi gaya tersebut dengan membuat seragam mirip dengan tim baseball mereka.

Jaket Varsity Menjadi Viral

Pada tahun 80-an, popularitas Varsity meledak karena banyak menarik perhatian dalam waralaba professional olahraga Amerika.

Para pemasok yang memproduksi merchandise mulai membuat Varsity versi satin untuk menekan biaya dan memperluas cakupan penjualan mereka.

Baca Juga  Mengenal Bahan Baby Terry

Sebut saja seperti klub sepak bola Los Angeles Raiders, New York Knicks dan Boston Celtics dalam bola basket yang mencapai kesuksesan besar setelah membuat varsity versi mereka sendiri.

Varsity Mulai Dipopulerkan Selebriti

Beberapa selebriti dan produsen ternama juga ikutan mempopulerkan Varsity, seperti Michael Jackson, contohnya.

Sang Legend tersebut mengenakan Varsity berwarna merah dengan bordir berwarna kuning emas. Artis HIp Hop seperti Run D.M.C dan N.W.A juga sering menggunakannya sebagai penunjang fashion.

Kebiasaan selebriti tersebut akhirnya melepas ikon Varsity menjadi lebih dari sekadar seragam olahraga.

Berbagai merek muncul dengan tren mereka sendiri. Pada tahun 1987, Stüssy, yang sekarang dikenal sebagai salah satu label legendaris streetwear, memproduksi varsity menggunakan metode konstruksi lama dengan menggunakan bahan tradisional wol dan kulit.

Merek ini merilis Jaket Homeboy dengan gaya letterman ikonik dengan warna-warna berani dan pengaruh jalanan.

Stüssy terus memproduksi versi lain, termasuk jaket universitas One Love 1989 terlaris dengan warna rasta yang terkenal, serta kolaborasi dengan merek terkenal seperti Nike dan Bape pada tahun 2010-an.

Model Jaket Varsity

1. Varsity Original

Varsity original adalah yang paling dijual di pasaran dan mudah dijumpai. Cirinya memiliki warna lengan berbeda dengan bagian tubuh.

Corak rib garis juga tampak menghiasi bagian kerah, lengan, dan bagian bawah jaket.

2. Varsity Hoodie

Model dan desainnya sama persis dengan Varsity original, hanya saja di tambahan hoodie.

3. Varsity Raglan

Jenis jaket varsity ini memiliki desain yang mirip dengan kaos raglan dimana bagian lengan dijahit hingga bagian leher. Bagian kerah bisa menggunakan rib ataupun menggunakan hoodie.

4. Crop Top Varsity

Modifikasi Varsity didesain mirip dengan crop top, sehingga memperlihatkan area pusar. Varsity model ini biasa digunakan oleh wanita.

Baca Juga  Konveksi Murah Jogja

***

Jaket varsity (letterman jacket) merupakan salah satu jenis jaket yang sudah dikenal sejak lama dan terus berkembang sampai sekarang. Indokonveksi sebagai konveksi jaket Jogja menyediakan bahan jaket varsity berkualitas untuk membuat jaket yang nyaman dipakai. Jangan ragu untuk menghubungi kami untuk informasi lebih lanjut tentang sejarah jaket varsity (letterman jacket) dan jasa konveksi jaket yang kami tawarkan.